Cara Transfer Kuota Telkomsel ke Operator lain dengan Mudah

Posted on

Kuota internet merupakan bagian terpenting dalam kehidupan digital seperti sekarang ini. Tanpa adanya kuota internet, semua kegiatan yang bersifat online tidak akan berjalan. Maka dari itu, bagi yang ingin membagi kuota internet untuk teman ataupun karib terdekat yang menggunakan operator lain bisa membaca artikel ini hingga selesai.

Dalam artikel ini kami akan mebahas secara tuntas mengenai cara melakukan transfer kuota Telkomsel ke operator lain dengan sangat mudah dan cepat.

Cara termudah transfer kuota internet telkomsel ke operator lain adalah dengan 4 metode yakni Dial Up, SMS, aplikasi MyTelkomsel dan juga kode USSD Mobile Banking.

4 Metode Transfer Kuota Telkomsel

Ini dia, 4 cara transfer kuota Telkomsel ke operator lain dengan cara termudah yang bisa kalian coba:

Melalui Dial (USSD)

Cara termudah transfer kuota ke operator lain adalah melalui kode Dial atau USSD. Kamu bisa kirim ke operator lain misalnya Indosat, XL, Axis dan yang lainnya. Caranya adalah sebagai berikut:

  1. Ketik pada menu Dial *363#
  2. Pilih Combo Sakti & Lainnya
  3. Pilih Paket Lainnya
  4. Lalu Pilih Lainnya
  5. Disini Kamu pilih layanan Gift
  6. Jangan lupa masukkan nomor telpon yang akan kamu kirim kuota internet
  7. Pilih paket Flash Gift
  8. Tentukan paket mana yang ingin kamu transfer
  9. Tunggu hingga ada notifikasi dari operator
  10. Selesai

 

Melalui SMS

Salah satu cara yang paling sederhana untuk mentransfer kuota Telkomsel adalah melalui SMS. Transfer kuota internet hanya untuk pengguna telkomsel saja, besarannya 100 MB dan 1 GB.

Pengguna cukup mengetik format yang ditentukan dan mengirimkannya ke nomor yang ditetapkan. Contohnya adalah sebagai berikut:

  1. Buka aplikasi Pesan pada HP kalian
  2. Masukkan pesan dengan format sebagai berikut: TRF (spasi) 100 (spasi) Nomor tujuan. 100 disini merupakan besaran kuota yang akan di transfer dengan besaran megabyte (MB) jika akan mengirim 1 GB tulisannya berarti 1000.
  3. Kirim pesan tersebut ke nomor 363
  4. Tunggu hingga ada balasan dari operator
  5. jika sudah mendapat pesan dari operator maka balas dengan pesan TRF “YA”
  6. Proses selesai dan kamu sudah mentransfer kuota internet kamu.

Namun, perlu diperhatikan bahwa biaya tambahan mungkin dikenakan untuk layanan ini.

 

Melalui MyTelkomsel

Bagi mereka yang lebih memilih menggunakan aplikasi, MyTelkomsel menyediakan fitur transfer kuota yang mudah diakses. Caranya adalah sebagai berikut:

  1. Buka aplikasi MyTelkomsel
  2. Masuk ke opsi Beri Hadiah
  3. Lalu pilih Transfer Kuota
  4. Setelah itu, masukkan nomor penerima kuota
  5. Tentukan jumlah kuota yang ingin dikirim
  6. Tunggu hingga ada notifikasi transfer kuota berhasil dilakukan
  7. Selesai

Proses ini mudah dipahami dan sangat nyaman untuk dilakukan.

 

Melalui UMB (USSD Mobile Banking)

Transfer kuota internet melalui UMB ini perlu ada catatan, yakni hanya bisa transfer ke pengguna telkomsel prabayar saja. Contohnya Simpati,Kartu AS dan Telkomsel Loop. Biaya yang dibutuhkan juga cukup besar yakni Rp. 5.000 dan harus meninggalkan kuota sebesar 500 MB setelah transfer. Besaran kuota yang bisa di kirim adalah 50-500 MB saja. Caranya yakni:

  1. Dial ke nomor *500*2#
  2. Lalu pilih Transfer Kuota
  3. Masukkan nomor penerima kuota
  4. Masukkan jumlah kuota yang ingin di kirim
  5. Pilih Setuju
  6. Maka tunggu pesan dari operator bahwa transfer kuota berhasil
  7. Selesai

 

Demikianlah, cara transfer kuota Telkomsel ke operator lain yang sangat mudah. Bagi kamu yang ingin mengirim hadiah kuota kepada pasangan, teman ataupun keluarga bisa mengikuti langkah-langkah diatas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *