Penyebab dan Solusi Token Listrik Gagal diisi Pulsa

Posted on

Bagi pemilik kWh prabayar, token listrik atau pulsa listrik merupakan sesuatu hal yang sangat penting untuk dimiliki. Token atau pulsa listrik tersebut harus selalu ada agar listrik tetap menyala.

Dalam pengisian token atau pulsa listrik tidak selalu lancar, adakalanya pengisian pulsa listrik gagal terisi. Penyebabnya bisa karena kesalahan dari pengguna ataupun error dari kWh.

Maka dari itu, dalam artikel ini akan dijelaskan mengenai penyebab dan solusi token listrik gagal diisi pulsa.

Bagi Anda yang sudah penasaran ingin mengetahui solusi dan cara untuk mengatasi gagalnya pengisian pulsa listrik silakan simak 4 penyebab dan solusi token listrik gagal diisi pulsa di bawah ini:

Ini Dia Penyebab dan Solusi Token Listrik Gagal Diisi Pulsa

Salah Input Angka Token

Salah satu penyebab umum kegagalan pengisian token listrik adalah kesalahan dalam memasukkan angka token. Mungkin saja Anda salah mengetik angka atau urutannya tidak sesuai. Solusinya, pastikan Anda memeriksa kembali angka token yang dimasukkan dan pastikan angka tersebut dimasukkan dengan benar sesuai urutan yang tertera pada voucher. Lakukan pengecekan ulang sebelum melakukan pengisian ulang token.

Salah Nomor Meter/ID Pel saat Membeli Token

Kesalahan dalam memasukkan nomor meter atau ID Pel saat membeli token juga dapat menjadi penyebab kegagalan pengisian pulsa. Pastikan Anda memeriksa kembali 11 digit nomor meter atau 12 digit ID Pel yang tertera pada kWh Meter. Jika Anda salah memasukkan nomor tersebut, Anda perlu membeli token listrik baru dengan nomor meter atau ID Pel yang sesuai.

kWh Meter Sedang Alami Pembaruan Sistem (Update)

Terkadang, kWh meter Anda sedang menjalani pembaruan sistem untuk menjaga performanya. Jika Anda mengalami kegagalan pengisian token, kemungkinan hal tersebut disebabkan oleh proses pembaruan sistem pada kWh meter. Solusinya, segera laporkan masalah ini ke aplikasi PLN Mobile dan petugas PLN akan siap membantu Anda. Ikuti langkah-langkah yang diberikan oleh petugas, dan setelah sistem ter-update, token Anda akan dapat digunakan kembali.

Muncul Tulisan “PERIKSA” pada kWh Meter

Jika Anda melihat tulisan “PERIKSA” pada kWh meter, hal itu bisa menjadi tAnda adanya masalah seperti kebocoran arus listrik atau gangguan pada instalasi rumah pelanggan. Solusinya, segera laporkan kendala tersebut ke aplikasi PLN Mobile. Petugas PLN akan siap membantu Anda hingga masalah terselesaikan.

Dalam menghadapi masalah pengisian token listrik, penting untuk tidak mencoba-coba untuk mengatasi masalah tersebut sendiri, terutama dengan memodifikasi atau memperbaiki kWh meter sendiri. Hal ini dilakukan untuk menjaga keamanan instalasi listrik rumah Anda dan mencegah terjadinya korsleting atau bahkan kebakaran.

Demikianlah, bagaimana penyebab serta solusi token listrik gagal diisi pulsa yang dapat kami berikan untuk Anda. Semoga artikel ini dapat membantu Anda dalam menyelesaikan permasalahan pengisian token listrik di rumah Anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *